GAMBARAN EDUKASI PERAWAT TENTANG EKSTRAVASASI KEMOTERAPI PADA PASIEN KANKER PAYUDARA DI RUANG ELISABETH 2 RS PANTI RAPIH YOGYAKARTA 2019

Authors

  • Priyani Haryanti STIKES Bethesda Yakkum, Indonesia
  • Christina Nita Dwi Yuliani

DOI:

https://doi.org/10.35913/jk.v6i2.122

Abstract

Latar belakang : Efek kemoterapi diantaranya adalah ekstravasasi, yaitu obat sitotoksik terinfiltrasi ke jaringan subdermal yang menyebabkan  edema sampai dengan terjadinya nekrosis. Terdapat dua kejadian ekstravasasi kemoterapi di ruang Elisabeth 2.

Tujuan : Mengetahui gambaran edukasi ekstravasasi kemoterapi pada pasien kanker payudara menjalani kemoterapi di ruang Elisabeth 2 Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta tahun 2019.

Metode : Penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi, sampel penelitian sebanyak enam perawat, menggunakan tehnik purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan wawancara semi terstruktur, observasi pada 5 pasien, dan trianggulasi pada 2 sumber.  Analisa menggunakan transkriping, koding dan kategorisasi.

Hasil : Sebanyak 6 perawat dalam persipan kemoterapi melakukan persiapan alat, pasien, lingkungan sesuai dengan prosedur, 6 perawat memberikan edukasi ekstravasasi tentang tanda dan gejala, semua perawat belum memberikan pengertian dan penanganan ekstravasasi, pasien belum mengerti tentang ekstravasasi.  

Kesimpulan: Perawat dalam memberikan edukasi ekstravasasi kemoterapi belum secara menyeluruh, edukasi yang diberikan berisi tentang tanda dan gejala ekstravasasi, pengertian dan penanganan belum dijelaskan.

Saran : Pembuatan SPO edukasi ekstravasasi kemoterapi,  media edukasi menggunakan leaflet.

 

Kata kunci : kanker – kemoterapi – ekstravasasi – edukasi

 

ABSTRACT

Background: The effects of chemotherapy include extravasation, which means cytotoxic drugs infiltrated into subdermal tissue which cause edema until necrosis occurs. There were two cases of extravasation of chemotherapy in Elisabeth Ward 2.

Objective: To find out about the description of nurse education of extravasation of chemotherapy in patient with breast cancer and chemotherapy in Elisabeth Ward 2 at Panti Rapih Hospital Yogyakarta in 2019.

Method: Qualitative research with phenomenology approach, six sample nurses, using purposive sampling technique. Data collection used semi-structured interviews, observations on 5 patients, and questionnaire sources.  Analysis used translation, coding and categorization.

Result: At a total of 6 nurses have prepared the equipment patient, environmental setting according to procedures. Six nurses have educated the patients regarding extravasation about sign and symptoms. All of the nurses have not given any educations related to definition of extravasation and how to handle it. Patients have not understood what extravasation is.

Conclusion: Nurses have not given comprehensive extravasation chemotherapy education. It is only about sign and symptoms of extravasation. They have not explained about the definition and how to handle it.

Suggestions: Making education extravasation of chemotherapy based on SOP, education media use a leaflet.

 

Keywords: Cancer – Chemotherapy – Extravasations – Education

Published

2019-07-02

How to Cite

Haryanti, P., & Yuliani, C. N. D. (2019). GAMBARAN EDUKASI PERAWAT TENTANG EKSTRAVASASI KEMOTERAPI PADA PASIEN KANKER PAYUDARA DI RUANG ELISABETH 2 RS PANTI RAPIH YOGYAKARTA 2019. Jurnal Kesehatan, 6(2), 120–128. https://doi.org/10.35913/jk.v6i2.122

Issue

Section

Original article

Citation Check