HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEMAMPUAN KLIEN MENGONTROL HALUSINASI PENDENGARAN DI POLI JIWA RSJD Dr. RM SOEDJARWADI PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2018

Authors

  • Ruthy Ngapiyem STIKES Bethesda Yakkum, Indonesia
  • Erik Adik Putra Bambang Kurniawan

DOI:

https://doi.org/10.35913/jk.v6i2.121

Abstract

Latar Belakang : Halusinasi merupakan  gangguan persepsi dimana  pasien mempersepsikan sesuatu  yang sebenarnya tidak terjadi.  Penatalaksanaan keperawatan pada pasien dengan perubahan sensori persepsi: halusinasi selain diberi pengobatan farmakologi juga dengan dukungan keluarga agar dapat mengontrol halusinasi. Keterlibatan pendukung pasien (keluarga) sangat dapat membantu dalam proses pengobatan dalam kemampuan mengontrol halusinasi pendengaran pada klien halusinasi pendengaran. Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga dengan kemampuan mengontrol halusinasi pendengaran pada klien halusinasi pendengaran di Poli Jiwa RSJD Dr. RM Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah tahun 2018. Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan desain studi korelasi untuk melihat adanya hubungan dukungan keluarga  dengan kemampuan mengontrol halusinasi pendengaran pada klien halusinasi pendengaran. Besar sampel dalam penelitian ini mengunakan kriteria sampling sebagai berikut: Populasi < 100 diambil total/ semua sampling. Dalam penelitian ini, jumlah sampelnya berjumlah 40 responden. Hasil Penelitian : Berdasarkan hasil uji statistic chi-square didapatkan nilai P-value > ? yaitu (0,356 > 0,05) yang artinya tidak ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kemampuan klien mengontrol halusinasi pendengaran di Poli Jiwa RSJD Dr. RM Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah tahun 2018. Kesimpulan dan Saran : Tidak ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kemampuan klien mengontrol halusinasi pendengaran di Poli Jiwa RSJD Dr. RM Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah tahun 2018. Diharapkan bagi peneliti selanjutnya meneliti terkait dengan faktor apa saja yang dapat mendukung kemampuan mengontrol halusinasi pendengaran.

 

Kata Kunci : dukungan keluarga, halusinasi pendengaran, kemampuan mengontrol halusinasi pendengaran

 

ABSTRACT

 

Background: Hallucinations are perceptual disorders where patients perceive something that really doesn't happen. Nursing management in patients with hallucinations besides being given pharmacological treatment also with family support in order to control hallucinations. The involvement of supporting patients (families) can greatly assist in the treatment process in the ability to control auditory hallucinations in auditory hallucinations clients. Objective: This study aims to determine the relationship of family support with the ability to control auditory hallucinations in auditory hallucinations clients at the Psychiatric Psychology RSJD Dr. RM Soedjarwadi Province of Central Java in 2018. Method: This study uses a correlation study design to see the relationship of family support with the ability to control auditory hallucinations in auditory hallucinations clients. The sample size in this study used the following sampling criteria: Population <100 was taken total/ all sampling. In this study, the number of samples was 40 respondents. Result: Based on the results of the chi-square statistical test, the value of P-value> ? is obtained (0.356> 0.05) which means there is no relationship between family support and the client's ability to control auditory hallucinations at the Psychiatric Psychology RSJD Dr. RM Soedjarwadi Province of Central Java in 2018. Conclusion and Reccomendation: There is no relationship between family support and the client's ability to control auditory hallucinations at the Psychiatric Psychology RSJD Dr. RM Soedjarwadi Province of Central Java in 2018. It is hoped that the next researcher will examine the related factors that can support the ability to control auditory hallucinations.

 

Keywords : family support, auditory hallucinations, ability to control auditory hallucinations

Published

2019-07-02

How to Cite

Ngapiyem, R., & Kurniawan, E. A. P. B. (2019). HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEMAMPUAN KLIEN MENGONTROL HALUSINASI PENDENGARAN DI POLI JIWA RSJD Dr. RM SOEDJARWADI PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2018. Jurnal Kesehatan, 6(2), 108–119. https://doi.org/10.35913/jk.v6i2.121

Issue

Section

Original article

Citation Check

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>