Penerapan Terapi Relaksasi Spiritual Untuk Menurunkan Intensitas Kecemasan Pada Pasien Pre Operasi

Penulis

  • Akmila Maliha Rosyada Politeknik Kesehatan Karya Husada Yogyakarta , Indonesia
  • Agustina Retno Hapsari Politeknik Kesehatan Karya Husada Yogyakarta , Indonesia
  • Iswanti Purwaningsih Politeknik Kesehatan Karya Husada Yogyakarta , Indonesia

Kata Kunci:

Kecemasan, pre operasi, terapi relaksasi spiritual mendengarkan murotal/dzikir

Abstrak

Tindakan pembedahan merupakan pengalaman yang sulit bagi hampir semua pasien. Berbagai kemungkinan buruk bisa saja terjadi yang akan bisa membahayakan bagi pasien. Hasil dari penelitian di Indonesia pada tahun 2013 hampir 57,5% pasien mengalami kecemasan pada pre operasi. Pemberian teknik relaksasi spiritual menunjukan 6 orang (30%) responden dari 20 responden yang diteliti, mengalami kecemasan sedang, sedangkan tingkat kecemasan terbanyak yang dialami adalah kecemasan ringan yakni sebanyak 14 orang (70%). Metode yang digunakan penulis yaitu studi kasus dengan menggunakan studi kasus deskriptif. Setelah dilakukan intervensi terapi relaksasi spiritual selama 4 hari dengan 10x intervensi didapatkan hasil responden mengalami penurunan intensitas kecemasan. Terapi relaksasi spirirual mendengarkan murotal/dzikir cukup efektif menurunkan intensitas kecemasan pada pasien pre operasi. Pelayanan Kesehatan dan Profesi (Mampu memotivasi keluarga pasien agar menggunakan penanganan nonfarmakologi pemberian relaksasi spiritual [Mendengarkan murotal] sehingga tidak bergantung pada pemberian obat), Masyarakat (diharapkan bisa menerapkan relaksasi spiritual dan mampu meningkatkan pengetahuan tentang kecemasan dan seharusnya pasien menerapkan pengetahuan yang dimiliki sehingga ketika mengalami kecemasan dapat dilakukan penanganan yang tepat).

Unduhan

Diterbitkan

2022-12-31

Citation Check